Naik 19 Cm, Debit Air Sungai Kampar di Pelalawan Bertambah akibat Limpahan dari Hulu

Logo
Ilustrasi.

(RIAUHITS.COM) PEKANBARU - Pada Rabu (12/12/2018), debit air di DAS Sungai Kampar di pengukuran Ponton, Kecamatan Langgam, Pelalawan makin tinggi dengan kenaikan sekitar 19 cm.

"Hari ini kenaikan debit air cukup signifikan, 19 cm. Kemarin kan ketinggian air 3,51 meter. Hari ini 3,70 meter," ucap kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pelalawan, Hadi Penandio.

PLTA Koto Panjang, imbuhnya, pada hari ini memang menurunkan ketinggian pelimpahan air. Sebelumnya, pintu pelimpahan dibuka 5 X 150 cm. Pada Rabu siang, turun menjadi 5 X 120 cm.

"Tapi itu pengaruhnya tiga hari kemudian," jelasnya.

Hal itu dibenarkan oleh Camat Langgam, Robi. Ia menyebut, pada hari ini, debit air makin tinggi.

"Air makin naik," katanya.

Adapun Kecamatan Langgam memang menjadi daerah Pelalawan yang pertama dilalui Sungai Kampar. Debit air meninggi memang lantaran limpahan dari hulu Sungai Kampar.(rzt)



BACA JUGA

Comments (3)

  • Logo
    - Tahmina Akthr

    Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Velit omnis animi et iure laudantium vitae, praesentium optio, sapiente distinctio illo?

    Reply

Leave a Comment



Masukkan 6 kode diatas)